PROGRAM 1 KURBAN 3 MANFAAT DILUNCURKAN

Meulaboh | AcehInfo.com - Menyongsong lebaran Idul Adha, Yayasan Madinah Meulaboh berinisiatif menggagas program 1 kurban 3 manfaat, yaitu sebar hewan kurban ke wilayah terpencil. Daerah yang disasar adalah masyarakat P. Simeulue.

Dalam penjelasannya, ketua Yayasan Madinah Meulaboh Fauzi SP kepada AcehInfo memaparkan dipilih P. Simeulue untuk tebar kurban tahun ini. Salah satunya adalah karena tingkat kesadaran berkurban masyarakat Simeulue sangat rendah. Bukan hal yang aneh saat hari raya kurban, ketika saudara-saudaranya menikmati daging kurban, disana malah ada daerah yang tidak merayakan apapun. Hal ini ditambah dengan tingkat ekonomi masyarakatnya yang rendah, sehingga berkurban menjadi barang mewah.

“Masyarakat Simeulue sampai hari ini masih menganggap daging itu barang mewah. Banyak desa-desa yang tidak melaksanakan kurban karena memang tak ada yang menjadi donatur,” paparnya.

Sebagai putra daerah yang lahir di Simeulue, Fauzi terpanggil untuk membagi hewan kurban untuk disembelih disana. Seperti tahun-tahun sebelumnya, setidaknya sudah 10 tahun yayasan Madinah Meulaboh menghimpun donatur kurban untuk kemudian disembelih di sekitar Kota Meulaboh. Tahun ini ia merasa terpanggil berbagi kebahagiaan bagi saudara-saudaranya di Meulaboh.

“Cukup dengan Rp 1.300.000,- insya’Allah kita bisa berkurban dengan 3 manfaat sekaligus, yaitu berbagi kebahagiaan, memberdayakan peternak kecil, dan menyebar tepat sasaran,” paparnya disela-sela kesibukannya saat ditemui di Kantor Yayasan Jl. Kiblat Lr. Damai Desa Gampa Meulaboh.

Ia menutup penjelasan dengan menyertakan kontak yang bisa dihubungi bagi para calon donatur yaitu 0812 1939 7400 (Fauzi) dan 0813 7638 0250 (Arief). No rekening yang disediakan untuk menampung donasi antara lain Bank Syariah Mandiri 2367012020 dan Bank Aceh Syariah 630.02.20.005122-2 keduanya atas nama Fauzi.

- Arief Arbianto
Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar